PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM MUTU PENGELOLAAN SUMBER DAYA MANUSIA DAN PEMASARAN PADA USAHA STMJ MAS JUPRI ® CAFE STYLE,
Nurtjahja Juniarsa & Arum Sandiaz
Program Studi Manejemen, STIE INDOCAKTI, Malang
e-mail :yoyoknurcahyo@gmail.com
ABSTRAK, Penelitian ini bertujuan untuk mengembangankan sistem mutu sumber daya manusia dan pemasaran pada Usaha STMJ Mas Jupri ® cafe style. Spesifikasi produk yang diharapkan dalam penelitian ini adalah Standart Oprating Procedure (SOP) yang memenuhi kriteria kegunaan, kemudahan, kelengkapan, dan keterbacaan. Metode penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg dan Gall. Penelitian ini dimulai dari pengembangan produk hingga uji validasi ahli untuk produk akhir. Jenis data Dalam Penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan metode wawancara, angket, dan observasi dilapangan. Teknik analisis data yang di gunakan adalah perhitunan rata – rata. Hasil penelitian dan pengembangan adalah Sisitem Mutu Manajemen Sumber Daya Manusia dan Pemasaran berupa SOP. Diantaranya (1) SDM : SOP Perencanaan SDM, Perekrutan Karyawan, Tes Wawancara, Perjanjian Kerja, Masa Percobaan, Bagian Produksi, Bagian Pemasaran, Bagian Supervisor, Bagian Keuangan, Permohonan Cuti Karyawan, Hak Dan Kewajiban Karyawan, Kopensasi, Jam Kerja Lembur, Tunjangan / Bonus, Penilaian Kerja Karyawan, Pemberian Surat Peringatan, Pemberian Gaji, Pemutusan Hubungan Kerja, Pengunduran diri Karyawan, dan Habis Kontrak Kerja / Pensiun. (2) Pemasaran : SOP Pemilihan lokasi, Penyewaan Tempat, Pemasangan Banner, Pemasangan Poster, Pemasangan Iklan Papan Nama, Pemasangan Iklan Elektronik, Iklan Media Cetak, Promosi melalui Penggunaan Seragam Kerja, Promosi Melalui Kartu Nama, Penanganan Komplain, Pelayanan Terhadap Pelanggan, Mitra Usaha, Pemberian Diskon / Vocher Belanja, Promosi Melalui Facebook, Promosi Melalui Twitter, Penjualan Lewat Toko, Personal Selling, Display Toko, Pembuatan Label Pembungkus, Harga Produk.
Kata Kunci – Pengembangan Sistem Mutu, Sumber Daya Manusia, Pemasaran.
Artikel Lengkap dapat dilihat pada Sistem Mutu Sumber Daya Manusia Dan Manajemen Pemasaran Pada STMJ
Tidak ada komentar:
Posting Komentar