Rabu, 10 Agustus 2016

Mengapa Dinamakan Pura Tanah Lot Bali ?

Bila anda beperg bepergian ke pulau Dewata Bali sebaiknya anda juga mengunjungi Pura Tanah Lot. Pura ini juga dikenal dengan sebutan Pura Luhur Tanah Lot  yang merupakan tempat suci untuk upacara umat Hindu dengan pemandangan yang sangat indah apalagi pada saat melihat matahari tenggelam/sunset. Pura Tanah Lot Bali ini berdiri pada sebuah batu karang dan berlokasi ditepi pantai tanah lot. 


Pura Tanah Lot Bali
 Menurut sumber yang kami terima nama Tanah Lot berasal dari kata tanah yang berarti tanah dan lot yang berarti laut sehingga tanah lot berarti adanya sebuah tanah yang ada ditengah laut. Hal ini terbukti saat air laut pasang, maka akan kelihatan sebuah tanah dan batu karang dengan diatasnya berdiri sebuah Pura.
Pura Tanah Lot Bali
Lokasi Tanah Lot sendiri berada didesa Beraban, Kec.Kediri.dan masuk Kabupaten Tabanan. jarak tempuh dengan menggunakan roda 4 kurang lebih memerlukan waktu 45 menit dari Kota Denpasar-Bali, karena jarak kota Denpasar-Bali dengan Tanah Lot hanya sekitar 30 km.

Untuk melihat pura-pura yang lain anda bisa melihat di  Pure Puseh Desa Adat Batuan Gianyar Bali.  

#LocalGuides 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar