Rabu, 25 Desember 2019

Rapat, Diskusi, Sambil Menikmati Keindahan Hutan Bambu di Boonpring Andeman



TravelingAdventure. 
Ekowisata yang relatif masih baru, Boonpring Andeman, berlokasi di Desa Sanankerto, Kec. Turen, Kab, Malang, saat ini terus berbenah untuk pengembangan fasilitas, agar bisa menjadikan tempat wisata yang bisa melayani semua keperluan pengunjung, baik dari sisi hiburan maupun pendidikan.

Salah satu fasilitas yang saat ini telah terselesaikan  adalah dengan membangun ruang pertemuan (Hall), dengan tujuan agar pengunjung disamping menikmati keindahan alam serta fasilitas  lainnya, pengunjung bisa juga melakukan rapat (meeting) untuk menyelesaikan masalah.

Ruang Pertemuan

Balai Pertemuan

Ruang Rapat

Jumlah ruang pertemuan saat ini telah berjumlah dua ruang pertemuan dimana satu hall berukuran kecil dan satu hall lainnya berukuran besar, dan semua berlokasi bersebelahan dengan kolam renang.






Tourits menikmati jajan pasar rakyat

Pasar Rakyat

Disamping ruang pertemuan, fasilitas lainnya adalah  wisata kuliner yaitu pasar rakyat, yang berada dibawah pohon bambu, lokasi disebelah sisi selatan Sendang Krecek, pengunjung bisa menikmati jajanan tradisional seperti cenil, lopes, jenang grendol, nasi empok plus ikan asin dan lain-lain. Karena lokasi dibawah hutan bambu  maka suasana sangat rindang, sejuk dan mengesankan

Pasar Rakyat

Disamping penambahan ruang pertemuan, pengelola juga menambah  Gazebo yang bisa digunakan untuk keluarga atau rombongan lainnya.

Ruang pertemuan sudah bisa manfaatkan, dan selama ini digunakan bila ada kunjungan dari luar kota atau luar pulau.


Pengelola Andeman bersama Mahasiswa STIE Indocakti 


Pengelola Andeman bersama Mahasiswa STIE Indocakti 


Pengelola Andeman bersama Mahasiswa STIE Indocakti 

Salah satu kunjungan yang baru baru ini, adalah mahasiswa Jurusan Manajemen dan Akuntansi, dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indocakti Malang, pada tanggal  08 dan tanggal 19 Desember  2019 yang melakukan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dalam bidang manajemen dan akuntansi yang berhubungan dengan pengelolaan BUMDES (Badan Usaha Milik Desa), mengingat Ekowisata Boonpring Andeman pengelolaannya dibawah BUMDES Desa Sanankerto.



Mhasiswa STIE Indocakti Menikmati keindahan hutan bambu


Ketua Bumdes diskusi bersama mahasiswa STIE Indocakti


Ketua Bumdes diskusi bersama mahasiswa STIE Indocakti


Ketua Bumdes diskusi bersama mahasiswa STIE Indocakti


Mahasiswa STIE Indocakti 

Ketua Bumdes diskusi bersama mahasiswa STIE Indocakti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar