Sabtu, 07 Oktober 2017

Fungsi Organisasi Dan Koordinasi Dalam Manajemen

Manajemen  - Organizing Dan Koordinasi- Organisasi/organizing merupakan salah satu bagian dari empat fungsi manajemen yaitu Planning, Organizing, Actuating dan Controling.
Organisasi bisa diartikan sebagai kumpulan orang-orang untuk bekerjasama dalam mencapai tujuan bersama melalui fungsi-fungsinya dan dijalankan secara terstuktur. Dalam mencapai tujuan bersama maka diperlukan perencanaan terlebih dulu sebelum dijalankan organisasi.



Berbicara mengenai organisasi maka tidak akan lepas dari struktur organisasi. Struktur organisasi dapat diartikan sebagai kerangka kerja  dalam organisasi yang berisikan mengenai tugas,wewenang dan tanggung jawab.

Menurut Stoner (1996) organisasi dapat distrukturkan dalam tiga hal yaitu : (1) Struktur organisasi berdasarkan fungsi, dan (2) Struktur Organisasi Berdasar Pasar. (3)Struktur organisasi matrik.

Struktur Organisasi Berdasarkan Fungsi.
Strutukutr organisasi berdasarkan fungsi merupakan struktur yang melibatkan semua orang yang ada dalam organisasi seperti bagian produksi, bagian pemasaran.
Kelebihan dari struktur organisasi berdasarkan fungsi yaitu dapat mengembangkan keahlian, kesempatan bagi spesialis, baik untuk lingkungan yang stabil, dan tidak banyak diperlukan koordinasi.
Namun demikian struktur organisasi berdasarkan fungsi memiliki kelemahan yaitu tidak menunjang pengembangan manajer umum, dan dapat menimbulkan konflik prioritas produk.

Struktur Organisasi Berdasar Pasar.
Struktur Organisasi Berdasar Pasar merupakan struktur yang mengumpulkan satu unit kerja yang terlibat dalam produksi dan pemasaran dari sebuah produk yang terkait berdasarkan tipe pelanggan tertentu.
Kelebihan dari Struktur Organisasi Berdasar Pasar.antara lain perlunya konsentrasi penuh pada tugas-tugas dan kejelasan tanggung jawab.
Kelemahan dari Struktur Organisasi Berdasar Pasar mengabaikan prioritas jangka panjang dan pertikaian alokasi sumberdaya.

Struktur Organisasi Berdasarkan Matrik
Pada Struktur Organisasi Berdasarkan Matrik terdiri dua jenis struktur. Bagian fungsional tetap memiliki wewenang sementara tim-tim proyek dibutuhkan untuk menjalankan program khusus.
Kelebihan Struktur Organisasi Berdasarkan Matrik adalah  keluwesan kepada organisasi dan merangsang kerja sama serta disiplin.
Kelemahan dari Struktur Organisasi Berdasarkan Matrik yaitu sering melakukan diskusi serta memerlukan biaya besar.

Dalam penerapan struktur organisasi sebaiknya diperhatikan mengenai faktor-faktor yang mempengaruihi struktur organisasi yaitu : (1) Pembagian pekerjaan (2) Departementalisasi (3) Hirarki

Koordinasi
Dalam menjalankan sebuah tujuan bersama dalam sebuah organisasi maka diperlukan adanya Koordinasi.
Koordinasi bisa dikatakan sebagai bagian dari mengarahkan dan menyatukan unsur dalam manajemen demi tujuan bersama.

Menurut Hasibuan (2004) tipe koordinasi ada dua yaitu : Koordinasi Horizontal dan Koordinasi Vertikal. 
Koordinasi Horizontal dapat dikatakan koordinasi antar departemen dalam mecapai tujuan perusahaan secara keseluruhan. Sedangkan koordinasi vertikal dapat dikatakan pengarahan kepada kesatuan kerja yang ada dibawah wewenang dan tanggung jawab.

Dalam melaksanakan koordinasi maka harap diperhatikan mengenai sifat dari koordinasi itu sendiri seperti koordinasi bersifat dinamis, dan koordinasi hanya meninjau pekerjaan secara keseluruhan. Sedangkan tujuan dari koordinasi adalah untuk menghindari konflik atau kekacauan maupun penyimpangan dalam tugas dan sasaran.

Agar koordinasi berjalan dengan baik maka ada beberapa syarat yang harus menjadi pertimbangan yaitu : Perasaan untuk bekerja sama, adanya tim spirit, adanya konsep kesatuan tindakan dan tujuan dari koordinasi.

Koordinasi sendiri juga memiliki ciri-ciri yaitu : Tanggung jawab koordinasi terletak pada pimpinan, adanya proses, pengaturan kelompok secara teratur.

Cara-cara yang baik dalam koordinasi adalah perlunya pengetahuan tujuan yang akan dicapai menurut masing-masing individu serta mendorong anggota bertukar pikiran,  saran-saran dan mengemukakan ide,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar