Strategis dan Taktis pada Perusahaan
Strategis dan taktis dua istilah yang sering digunakan dalam bidang bisnis, militer, maupun olahraga.
Strategi bisa dikatakan sebagai rencana jangka panjang untuk mencapai tujuan tertentu, menyangkut tindakan bersifat menyeluruh.
Taktis bisa diartikan sebagai cara yang digunakan untuk mencapai tujuan jangka pendek, menyangkut tindakan bersifat praktis, dilakukan dengan cara cepat, cerdas dan terencana untuk mencapai hasil yang optimal.
Contoh Strategis
- Memilih target pasar, Misal fokus pada pasar kelas menengah atas.
- Mengembangkan produk baru
- Membangun brand awareness dengan melakukan kampanye iklan secara besar-besaran.
Contoh Taktis
- Perusahaan menetapkan harga produk lebih rendah dari pesaing.
- Melakukan promosi penjualan dengan mengadakan diskon
- Perusahaan menyediakan pelatihan bagi staf layanan pelanggan.
Hubungan antara Strategis dan Taktis:
- Strategi menentukan arah jangka panjang, sedangkan taktik adalah cara mencapai tujuan jangka pendek.
- Taktik mendukung strategi yang telah ditetapkan.
Contoh
- Strategi: Perusahaan memutuskan meningkatkan pangsa pasarnya di pasar Asia.
- Taktik: Membuka kantor baru di beberapa negara Asia, Mengadakan pameran dagang di beberapa negara Asia.
Komponen-komponen Rencana Strategis
A. Visi, Misi, dan Nilai-nilai Inti
- Visi: Gambaran masa depan yang ingin dicapai.
- Misi: Alasan keberadaan perusahaan dan apa yang ingin dicapainya.
- Nilai-nilai Inti: Prinsip yang mendasari budaya dan perilaku perusahaan.
B. Analisis SWOT
Pencapaian jangka panjang yang ingin dicapai.
Sasaran
Pencapaian jangka pendek yang harus dicapai untuk mencapai tujuan.
Strategi dan Taktik
Strategi: Rencana dan tindakan untuk mencapai tujuan dan sasaran.Taktik: Cara spesifik melaksanakan strategi.
Rencana Implementasi
SDM. Modal dan peralatan yang dibutuhkan melaksanakan strategi.
Jadwal
Timeline menyelesaikan setiap tugas dalam strategi.
Penanggung jawab
Orang yang bertanggung jawab menyelesaikan tugas dalam strategi.
Evaluasi dan Pengukuran
Cara mengukur kemajuan dan keberhasilan strategi.
D. Contoh Sederhana Pada Usaha Kuliner
Menjadi perusahaan makanan dan minuman terkemuka di Indonesia.
Misi
Menyediakan produk makanan dan minuman berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau.
Nilai-nilai Inti
Integritas. Keunggulan,Inovasi,Kepedulian
Analisis SWOT
Merek yang kuat, jaringan distribusi yang luas, tim yang berpengalaman. Kelemahan: Biaya produksi yang tinggi, kurangnya inovasi produk.
Peluang: Pertumbuhan kelas menengah, kesadaran akan kesehatan.
Ancaman: Persaingan yang ketat, perubahan regulasi.
Tujuan
Meningkatkan pangsa pasar.
Sasaran
Meluncurkan produk baru, Meningkatkan penjualan online
Strategi
Berfokus pada produk makanan dan minuman yang sehat dan inovatif, Memperluas jaringan distribusi ke daerah-daerah baru.
Taktik
Mengembangkan produk baru sesuai dengan tren kesehatan, Bermitra dengan influencer media sosial untuk mempromosikan produk,Membangun platform e-commerce sendiri.
Evaluasi dan Pengukuran
Melakukan riset pasar untuk mengukur pangsa pasar dan brand awareness. Memantau penjualan dan profitabilitas. Melakukan audit internal untuk memastikan efisiensi operasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar